Translate

Strategi Pembelajaran Bermain Jawaban

<-- diteoh artikel -->
         Strategi bermain jawaban ini dapat dibilang masuk kedalam strategi pembelajaran aktif, dimana dalam strategi ini peserta didik ditantang untuk mencari jawaban yang benar padahal dalam jawaban tersebut antara jawaban dan pernyaan lebih banyak jawabannya, nah disitulah letak tanatangan siswa untuk dapat mencari jawaban yang memang benar. Dalam strategi ini peserta didik melakukan pembelajaran dari awal sampai akhir. Sedangkan dalam permainan ini  guru/dosen mengajardengan menggunakan jawaban-jawaban yang ditemukan oleh peserta didik.

Langkah-langkah dalam strategi pembelajaran ini yaitu sebagai berikut :
  1. Buatlah sejumlah pertanyaan yang memerlukan jawaban ringkas dan masing-masing ditulis pada selembar kertas.
  2.  Tulislah sejumlah kemungkinan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan nomor 1 tersebut. Nah perlu diketahui jumlah jawaban harus lebih banyak dari jumlah pertanyaan. Hal ini perlu dilakukan agar peserta didik mempunyai rintangan ketika sedang mengerjakan soal tersebut.
  3.  Kelompaokan jawaban-jawaban yang dibuat pada langkah ke 2 sesuai dengan katagori tertentu. Misalnya adalah kategori tokoh, pariwisata, nama tempat, tahun dan lain-lain
  4.  Masukan jawaban-jawaban tadi ke dalam kantong-kantong kertas. Setiap kantong ditulisi nama kategori sesuai dengan kategori jawaban.
  5.  Tempelkan kotak-kotak kertas yang berisi jawaban tadi pada selembar kertas karton. kemudian pasanglah di depan kelas
  6.  Selanjutnya setelah langkah 1-6 selesai tinggal melaksanakan permainan dalam strategi ini. Bagi kelas menjadi beberapa kelompok. Banyaknya kelompok dapat disesuaikan dari jumlah peserta didik dalam kelas tersebut. Usahakan masing-masing kelompok tidak lebih dari 6 orang.
  7.  Berilah masing-masing kelompok beberapa pertanyaan. Jumlah pertanyaan harus sama untuk semua kelompok.
  8. Minta masing-masing kelompok untuk mendiskusikan jawaban dan mencari kira-kira di kotak yang mana jawaban tersebut berada.
  9.  Ketika akan mulai permainan dengan meminta salah satu kelompok untuk membacakan satu pertanyaan, kemudian salah satu anggota kelompok jawaban sesuai dengan kartu jawaban yang diambil dari kotak.
  10.  Dari langkah no 9 diulang untuk kelompok yang lain sampai pertanyaan habis atau bisa juga waktu yang tidak memungkinkan.
  11.  Selanjutnya guru atau dosen memberikan klarifikasi

Dalam melaksanakan strategi diatas ada beberapa catatan untuk modifikasi yaitu :
  1. Pertanyaan dapat diubah dengan pertanyaan
  2. setelahjawaban selesai dibaca, kelompok yang lain boleh memberi komentar atau jawaban tadi.
Semoga tulisan ini dapat bermanfaan bagi anda yang membuka blog ini. 
<-- diteoh artikel -->

0 Response to "Strategi Pembelajaran Bermain Jawaban"